Thursday, November 29, 2012

Thomas Suarez, Bocah Pengganti Steve Jobs

 


















Setelah Steve Jobs tiada, banyak orang bertanya-tanya siapakah yang menggantikan sosoknya untuk mengembangkan perusahaan yang ditinggalkannya. Bukan sebagai CEO Apple tentunya, karena Apple telah menunjuk Tim Cook untuk yang satu ini.
Namun pertanyaan tersebut mungkin akan terjawab akan kehadiran seorang anak yang berhasil memukau para audience saat mempresentasikan produk ciptaan dan perusahaan startupnya dalam acara sharing teknologi TEDx ManhattanBeach. Anak tersebut bernama Thomas Suarez.
Thomas Suarez merupakan seorang anak berumur 12 tahun yang berasal dari California, Amerika Serikat. Dia tertarik dengan teknologi dan pemrograman sejak kecil. Dia telah belajar bahasa pemrograman Phyton, Java, dan C. Diapun merupakan pendiri sebuah perusahaan startup CarrotCorp yang mengembangkan aplikasi untuk sistem operasi Apple iOS.
Thomas Suarez juga merupakan pengagum Steve Jobs,seperti yang dikutip dari Daily Mail.
Apakah Thomas Suarez merupakan sosok pengganti Steve Jobs? Paling tidak dia memiliki potensi untuk menuju kearah sana.

0 comments:

Post a Comment

 

Copyright © Jansen Daniel - Blog's Design by Freecss | Blogger Theme by BTDesigner | Powered by Blogger